Halo intipers. Perkenalkan saya Ari Fardani Riwantho. Saya mahasiswa tingkat akhir di jurusan Pendidikan Masyarakat Universitas Negeri Jakarta angkatan 2017. Disini saya ingin membagikan pengalaman kuliah saya yang telah saya lewati di Pendidikan Masyarakat. Yuk, simak pengalaman saya.
Bagi teman-teman yang mau bertanya atau diskusi, bisa komen di bawah artikel ini. Kalau sempat akan dibalas ya, jawabannya akan masuk ke email kalian kok. Pastikan kalian baca sampe beres dulu artikel ini sebelum bertanya.
Apa sih jurusan Pendidikan Masyarakat Universitas Negeri Jakarta?
Pertanyaan yang sering dilemparkan ke diri saya atau mungkin teman-teman saya di jurusan Pendidikan Masyarakat adalah “Kak Pendidikan Masyarakat itu apa sih?”. Sebelum saya mencoba menjawab nya, saya akan sedikit cerita soal jurusan Pendidikan Masyarakat. Jadi sebelum berubah namanya menjadi Pendidikan Masyarakat, namanya yaitu Pendidikan Luar Sekolah.
PLS itupendidikan yang berkecimpung diluar sekolah formal. Nih saya kasih contoh ya seperti kamu ikut les, bimbingan, ekstrakulikuler, dll. Kalo saya sering diledekin ama ayah saya “sekolah nya diluar , kagak punya sekolah”. Nah itu memang benar adanya. Ambil contoh seperti sekolah alam itu pun merupakan salah satu pendidikan luar sekolah atau oengajian umat di lapangan luas pun itu termasuk dari pendidikan luar sekolah. Kesimpulan yang bisa saya buat tentang pendidikan luar sekolah adalah sebuah pendidikan yang mungkin tidak kamu dapatkan di sekolah formal. Nah sekarang nama nya sudah menjadi Pendidikan Masyarakat, Kenapa masyarakat? karna pendidikan luar sekolah diperuntukan bagi seluruh masyarakat tidak terkecuali mau itu masih kecil atau sudah besar, mau itu wanita atau pria semua bisa mengikutinya.
Mata kuliah Pendidikan Masyarakat Universitas Negeri Jakarta favorit saya
Matkul yang dipelajari banyak sekali. Ada pengembangan diri orang dewasa, pengembangan peserta didik, pengembangan media belajar, dinamika kelompok pembelajaran, kewirausahaan layanan konsultasi dan jasa, pemberdayaan keluarga, dll. Mata kuliah favorit saya ada dua. Pertama, mata kuliah kewirausahaan layanan konsultasi dan jasa. Hal menarik yang dipelajari ialah kita belajar menjadi wirausaha yang baik dan berkompeten. Kita dapat mengembangkan ide-ide usaha yang ada di masyarakat. Contoh nya seperti “bagaimana kita bisa memiliki usaha dilingkungan apartemen selain toko online?”. Mungkin kalian bisa mengembangkan ide seperti buka usaha steam mobil/motor, laudry pakaian, lapangan parkir, warteg, dan lain-lain dengan ide yang kamu miliki.
Mata kuliah kedua yang bermakna banget dan berguna bagi diri saya yaitu Pemberdayaan Keluarga. Kita diajarkan bagaimana kita bisa membentuk keluarga yang sejahtera, selain itu kita diajarkan bagaimana cara menjadi orang tua yang baik untuk anak. Memang didalam nya teori tapi berguna sekali, kita juga akan tau bagaimana karakter keluarga ita sendiri apakah orang tua kita itu otoriter, demokrasi, atau semacamnya. Jadi tidak hanya pemerintahan aja ya yang otoriter, demokrasi, dll hehehe.
Tips-tips untuk MaBa di Jurusan Pendidikan Masyarakat Universitas Negeri Jakarta dan dikampus lain
Mungkin dari penjelasan saya yang pertama kalian sudah paham ya. Pendidikan masyarakat itu ya pendidikan diperuntukan semua kalangan. Nanti kalian juga mencoba untuk mengajar, tapi bukan pelajaran yang ada disekolah melainkan lebih ke peningkatkan skill warga belajar kalian. Jadi… kembangkan skill-skill yang kalian punya walaupun itu cuma memasak acara keluarga, tapi kalian bisa membuat pelatihan tentang memasak itu sudah termasuk dari bagian pendidikan masyarakat, atau kalian bisa mengaji bagi yang muslim dan sekolah minggu bagi kristiani dan agama-agama lain kalian bisa mengajarkan anak-anak kecil untuk taat beragama. Gali terus apa yang kamu miliki dalam diri kalian.
Ikut Organisasi di kampus
Banyak Organisasi dikampus yang bisa kalian ikuti, baik itu BEM, UKM, dll. Kebetulan saya mengikuti UKM Kesenian fokusnya ke Band tapi sering juga ikut seni rupa. Bagi saya ikut organisasi adalah sebuah sarana penunjang mata kuliah dikampus selain menunjang hobi saya. Kenapa saya bilang seperti itu? karna ini adalah skill yang bisa kalian dapatkan dan kalian bagi. contoh nya seperti kalian bikin pelatihan gitar, bass, lukis, mural. dll. Jadi setelah kalian dapat ilmu dari organisasi kalian bisa share ke teman kalian atau bikin pelatihan seperti contoh yang telah saya berikan tadi.
Prospek Kerja dan Alumni biasanya kerja dimana?
Sepengetahuan saya, sebagian Alumni lulusan Pendidikan Masyarakat UNJ itu ada yang berprofesi menjadi guru, tutor (tentor), menjadi pengusaha, kerja diperusahaan, dll. Bahkan ada yang menjadi comica. Masih linear dengan apa yang telah diperoleh dari kuliah di Pendidikan Masyarakat. Ada juga senior waktu saya, masih maba sudah memiliki coffee shop sendiri, atau membuka usaha jasa sablon baju. Oh iya lupa tertinggal ketika lulus dari Pendidikan Masyrakat kalian akan bergelar S.Pd.
Harapan dan rencana setelah lulus?
Jujur, saya ingin sekali menjadi seorang guru. Saya tidak bisa masuk ke sekolah formal karna tidak ada basic sekolah formal, jadi saya ingin menjadi pendidik anak-anak yang putus sekolah dengan skill yang saya miliki. Mengajar pengamen jalanan untuk bisa bermusik lebih baik agar mereka tidak dijalan lagi mungkin bisa main di cafe atau dimana pun yang tempat nya rame dengan pengunjung dan diapresiasi. Rencana saya 1-2 tahun setelah lulus, saya ingin mengejar apa yang telah saya cita-citakan yaitu menjadi seorang guru dan menjadi teman bagi siswa-siwa yang saya ajar nanti karna ingin menghilangkan stigma-stigma jelek yang ada di kalangan siswa tentang guru killer, guru pelit nilai, gue yang gak jelas dll ha ha ha ini sih sepengalaman saya menjadi seorang siswa baik di sekolah formal maupun disekolah non formal. banyak lagi informasi tentang Apa sih jurusan Pendidikan Masyarakat klik disini
Sumber https://intipkuliah.com/pendidikan-masyarakat-universitas-negeri-jakarta-ari/
Halo kak, aku Alvina izin bertanya pastinya boleh kan hehe??…
Bagaimana sih kak, jika ada temen atau malah kaka sendiri yg awalnya tidak begitu tertarik dengan dunia sosial, tapi memutuskan untuk ambil jurusan masyarakat ini. Katakan saja mahasiswa itu tergolong dalam tipe org introvert.
Terimakasih
Tetap semangat kak
Hallo kak Ari,
Perkenalkan nama saya Putri Widiasari, saya juga adalah seorang mahasiswa tingkat 2 yang sudah menjalani masa sebagai mahasiswa Pendidikan Masyarakat di UNJ.
Senang rasanya bisa bergabung dengan UNJ dan keunikan dari prodi Penmas ini.
Saya ingin bertanya, apakah ada tugas yang pernah dikerjakan oleh kak Ari yang sampai sekarang berguna bagi keberlanjutan hidup kak Ari, atau keberlanjutan cita-cita kak Ari tentang menjadi guru sekaligus teman bagi murid kak Ari nanti. Hal ini saya tanyakan, karena saya masih belum menemukan hal yang membuat saya tertantang atau semangat untuk bisa berkarya sebagai seorang mahasiswa Penmas kak dalam hal ini, dibidang Akademik.
Saya tertarik pada public speaking, editing, photography, atau penulisan.
Salam empowers,
Putri
halo, selamat sore.
setelah baca artikel kakak, saya jadi penasaran banget sama pendidikan masyarakat ke yang lebih luasnya itu gimana, sih? kebetulan saya siswa kelas 12 yang lagi nunggu snbp dan snbt, lagi pusing-pusingnya banget nih kak hehe. sebenernya aku udah ada planning mau kemana dan ngambil apa, tapi setelah searching lagi, kok pendidikan masyarakat peluangnya oke juga ya? dari sisi dunia kerja dan juga keterima di univnya. dan itu ngebuat aku jadi bimbang nih kak. kalau boleh minta saran kakak, kebetulan aku domisili Sumatera Selatan dan rencananya aku mau ambil Universitas Sriwijaya prodi pend. bahasa inggris atau pgsd. kira-kira mending yang mana ya, kak??
siap