Membuat Gravatar Supaya Komentar Memiliki Foto Pribadi Seringkali ketika kita mengirim komentar di postingan sebuah blog, atau anda melihat profil penulis pada web imadiklus.or.id dan ingin mempunyai gambar pribadi kita melihat adanya foto pada user yang mengirim komentar tersebut. Apakah komentar anda juga memiliki foto profil seperti itu? Foto tersebut disebut juga gravatar. Berikut ini cara membuat gravatar agar komentar anda memiliki foto.
LANGKAH MEMBUAT GRAVATAR
- Kunjungi situs ini http://www.gravatar.com
- Pilih menu Sign Up untuk dan masukkan email yang ingin digunakan ( email harus email yang aktif )
- Cek email untuk aktivasi account. ( ketika sudah membuka email yang di kirim GRAVATAR.COM maka anda tinggal klik saja tulisan yang berwana biru )
- Log In kedalam account gravatar.
- Setelah log in buatlah nama account dan pasword gravatar anda ( ingat nama yang di gunakan harus suportdengan admin gravatar itu sendiri, dan coba terus sampai nama yang anda inginkan dapat diterima )
- Klik Add one by clicking here! atau pilih menu My Account – Add an Image.
- Pilih saja darimana gambar yang ingin digunakan diambil.
- Tentukan ukuran dari gambar sesuai kebutuhan yang ingin ditampilkan.
Kalo sudah klik Crop and Finish! - Untuk pilihan rating pilih saja yang berlogo rated G.
- Gravatar sudah siap digunakan. Untuk mencobanya silakan tinggalkan comment disini atau pada blog yang kamu kunjungi menggunakan email yang digunakan sebagai account gravatar, jika blog tersebut sudah support gravatar maka otomatis akan muncul gambar dari gravatar kamu