PEMBELAJARAN KEAKSARAAN FUNGSIONAL (KF) DAN KECAKAPAN HIDUP WARGA BELAJAR DI DESA KEDUNGJATI KECAMATAN KEDUNGJATI KABUPATEN GROBOGAN
Akhmad aqil Aziz, Jurusan Pendidikan Luar Sekolah
Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang
Abstrak

Hasil analisis dan sintesis yang Setelah dilakukan proses pembelajaran sebanyak 79 persen materi pembelajaran berupa kemampuan membaca, menulis dan berhitung dapat dikuasai warga belajar. Kompetensi berhitung memperoleh skor tertinggi, yaitu sebesar 85 dari rentang skor 1-100; Setelah mengikuti pembelajaran keaksaraan fungsional warga belajar memperoleh temuan kecakapan hidup berupa ketrampilan praktis membuat torakur yang dikuasai oleh warga belajar dengan nilai rata-rata 3,34 dari rentang skor 1,00-4,00. Nilai tersebut menunjukkan bahwa penguasaan warga belajar atas ketrampilan membuat kue apem baik; Warga belajar memperoleh nilai rata-rata 3,39 atas penguasaan ketrampilan praktis menghias payet dari rentang skor 1,00-4,00, hal ini menunjukkan bahwa ketrampilan praktis tersebut dapat dikuasai dengan baik oleh warga belajar dan pada gilirannya dapat digunakan untuk sebagai bekal mencari tambahan penghasilan; dan Setelah mengetahui akan manfaat pembelajaran keaksaraan fungsional bagi warga belajar, terjadi perubahan sikap camat pada program PBA. Bila sebelumnya cenderung memberi respons negatif berubah positif dengan mendukung sepenuhnya pelaksanaan program tersebut.
Kata kunci: pembelajaran, keaksaraan fungsional, kecakapan hidup
Download file Lengkap
[download id=”85″]
Sumber https://imadiklus.or.id/2011/03/pembelajaran-keaksaraan-fungsional-kf-dan-kecakapan-hidup-warga-belajar.html