Pengertian
- Pendidikan Keaksaraan Keluarga merupakan upaya pemberdayaan keluarga dengan melatihkan kemampuan berkomunikasi melalui teks lisan, tulis, dan angka dalam bahasa Indonesia agar mereka dapat memperoleh, mencari, dan mengelola informasi untuk memecahkan masalah keluarga dan berperanserta dalam pembangunan.
- Dana Program Pendidikan Keaksaraan Keluarga merupakan alokasi biaya APBN yang dapat diakses oleh lembaga/ organisasi untuk menyelenggarakan program pendidikan keaksaraan keluarga sebagai upaya pemberdayaan keluarga dengan melatihkan kemampuan berkomunikasi melalui teks lisan, tulis, dan angka dalam bahasa Indonesia agar mereka dapat memperoleh, mencari, dan mengelola informasi untuk memecahkan masalah keluarga dan berperanserta dalam pembangunan.
Sasaran Program
Sasaran program pendidikan keaksaraan keluarga yaitu keluarga yang mempunyai masih melek aksara parsial dan cenderung masih buta aksara atau mereka yang masih berkeaksaraan dasar.
Tujuan Program
Program Pendidikan Keaksaraan Keluarga bertujuan untuk memberdayakan keluarga dalam memperoleh, mencari, dan mengelola informasi untuk memecahkan masalah keluarga dan berperanserta dalam pembangunan masyarakat.
Secara khusus, program bantuan ini bertujuan untuk:
- Memperluas akses penyelenggaraan program pendidikan keaksaraan, khususnya bagi anggota keluarga yang melek aksara parsial yang cenderung buta aksara.
- Meningkatkan kemampuan keberaksaraan anggota keluarga dalam mengelola informasi untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan yang dapat menguatkan kehidupan keluarga;
- Meningkatkan kecakapan hidup (life skills) anggota keluarga yang dapat memperkuat keberdayaan ekonomi keluarga.
Acuan pendidikan keaksaraan keluarga 2010 (298 bytes, 1,200 hits)
Artikel asli